2 Mahasiswa Matematika Menyabet Gelar Peringkat 1 Putra dan Putri Duta FMIPA 2024
Dengan bangga, Program Studi Matematika Fakultas MIPA Universitas Sebelas Maret (UNS) mengucapkan selamat dan sukses kepada dua mahasiswa angkatan 2023 yang telah meraih prestasi gemilang. Rangga Alif Excellino (NIM: M0123079) berhasil meraih gelar Duta MIPA Peringkat 1 Putra, sementara Pratiwi Widyaningsih (NIM: M0123076) dinobatkan sebagai Duta MIPA Peringkat 1 Putri dalam ajang pemilihan Duta MIPA tahun 2024.
Prestasi ini mendapat apresiasi tinggi dari Kepala Program Studi Matematika, Prof. Dr. Siswanto, yang menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas usaha dan kontribusi yang telah membawa nama baik prodi di tingkat fakultas. Beliau berharap kemenangan ini dapat menjadi langkah awal menuju prestasi yang lebih besar, baik di ajang kompetisi internal universitas maupun di tingkat eksternal. “Terima kasih kepada Rangga dan Pratiwi yang telah berjuang keras untuk mencapai prestasi ini. Semoga kemenangan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi diri mereka sendiri, tetapi juga menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya. Saya berharap ini dapat membuka jalan menuju kemenangan-kemenangan berikutnya di berbagai ajang lainnya,” ujar Prof. Siswanto.
Keberhasilan ini merupakan cerminan dari dedikasi dan semangat mahasiswa Prodi Matematika yang tidak hanya berprestasi di bidang akademik, tetapi juga mampu menunjukkan kemampuan dan keterampilan di luar bidang perkuliahan. Program Studi Matematika berharap prestasi ini dapat terus memotivasi seluruh mahasiswa untuk berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan, baik di tingkat fakultas, universitas, maupun di level yang lebih luas.
Selamat kepada Rangga Alif Excellino dan Pratiwi Widyaningsih! Teruslah berprestasi dan membawa harum nama Prodi Matematika FMIPA UNS.